30 May 2019
TIPS MERAWAT MOBIL SEBELUM MUDIK

Indonesia memiliki tradisi mudik sebelum Idul Fitri, dan bagi para perantau, biasanya mereka akan mudik bersama satu keluarga dengan menggunakan mobil. Perjalanan ratusan kilometer akan ditempuh, dan tentunya butuh persiapan matang sebelumnya. Nah, berikut ini adalah tips merawat mobil sebelum mudik yang bisa dijadikan rujukan.

 

  1. Oli Mesin

Sebelum mudik, sangat wajib untuk memeriksa oli mesin. Idealnya, oli mesin harus diganti secara berkala supaya mesin tidak aus. Cara mengecek mesin bisa dilakukan pada pagi hari ketika mesin dalam kondisi mati. Caranya adalah dengan menggunakan tongkat indikator yang berwarna terang dengan ujungnya berbentuk bulat.

 

Masukkan tongkat indikator ke dalam tangki oli hingga ke dasar kemudian tarik ke atas. Apabila batas oli berada di bawah huruf L atau berarti Low, maka sudah saatnya mengganti oli mesin yang baru. Tak hanya itu saja, lihat juga warna serta tingkat kekentalan oli. Jika oli sudah keruh, menghitam, dan encer, maka sudah saatnya oli diganti.

 

  1. Aki

Tips merawat mobil sebelum mudik selanjutnya adalah jangan lupa untuk memeriksa aki mobil. Fungsi aki adalah sebagai sumber listrik bagi mobil, dari lampu, klakson, hingga radio menggunakan aki sebagai sumber dayanya.

Apabila air aki mendadak habis di tengah jalan bisa bahaya, maka dari itu air aki harus selalu dalam batas minimal, dan jangan lupa sediakan stok air aki di dalam mobil juga kabel juper untuk membantu masalah starter.

 

  1. Ban

Kondisi ban juga harus dicek sebelum pergi mudik. Apabila ban sudah mengalami kebocoran minimal dua kali, kemudian ada benjolan, sobek, retak, atau ban sudah gundul maka sebaiknya segera ganti ban mobil tersebut, karena akan berbahaya apila terus digunakan, apalagi untuk perjalanan jauh.

 

Jangan lupa juga untuk memeriksa tekanan angin ban, agar perjalanan nyaman harus ada dalam jangkauan 30-34 psi. Dan yang tidak kalah penting, yaitu menyiapkan ban cadangan, pastikan ban cadangan tersebut dalam kondisi prima, ya.

 

  1. Rem

Banyak kecelakaan terjadi karena disebabkan rem blong, oleh karena itu jangan lupa untuk memeriksa rem mobil, tes dan perhatikan kampas rem. Apabila pijakan rem makin dalam, itu tandanya kampas sudah tipis dan perlu diganti, . Begitu juga ketika rem sudah menimbulkan suara dan getaran maka rem harus diganti dengan yang baru. Cek juga kondisi minyak rem dan selang, jangan sampai habis atau bocor.

 

  1. Wiper

Saat hujan di perjalanan, penggunaan wiper tentunya sangat berguna agar pandangan tidak terhalangi air hujan. Periksa wiper apakah karetnya masih tebal ataukah tidak, dan apakah wiper bisa memebrsihkan kaca mobil secara maksimal ataukah tidak. Periksa juga air bersih yang ada pada tangki cairan pembersih, apabila volume kurang, jangan lupa untuk tambahkan air bersih.

 

Itulah tips merawat mobil sebelum mudik yang harus dilakukan agar perjalanan mudik menjadi aman dan nyaman hingga tujuan.



OTHER ARTICLES
25 May 2019
Mobil Terbang Mengudara di Tahun 2019. Nantikan!
24 May 2019
Tips Merawat AC Mobil Agar Awet Dan Selalu Dingin
20 May 2019
Jangan Panik, Ini Beberapa Penyebab Knalpot Mobil Berasap
18 May 2019
Cara Menjaga Interior Mobil Agar Selalu Terawat
16 May 2019
Deretan Mobil-Mobil Unik Yang Pernah Ada Di Dunia
06 April 2019
Berpetualang Dengan Mobil Offroad Terbaik
04 April 2019
6 Mobil Antik Termahal Di Dunia
01 April 2019
Kenali 4 Mobil Sport Termahal Di Dunia
30 March 2019
Tips Bikin Mistubishi Expander Anda Jadi Tampil Beda
28 March 2019
4 Hal Yang Harus Diperhatikan Saat Membeli Ban Mobil
Kini kami telah hadir di








Tamura - Automotive Spare Parts

Produk-produk dari Tamura dan VON diproduksi dengan memperhatikan setiap detail dan melewati berbagai tes uji coba agar memastikan kualitas produk kami yang terkirim pada anda adalah yang terbaik.

SUBSCRIBE FOR NEWSLETTER

Company Info
TAMURA INDONESIA 

 

Head Office

Jl. Satu Maret, Kompleks Ruko CBD Palem, Blok B1 No.30

Pegadungan, Kalideres

Jakarta Barat, 11830

DKI Jakarta

Telp : 021-54317077

Fax : 021-54317077

 

Brach Office

Taman Surya 5, Blok RR1 No.7

Pegadungan, Kalideres,

Jakarta Barat

 


Customer Service
Layanan cepat / Order by call : 0811 9711 766 (Jam kerja : 09.00 - 17.00)
Whatsapp : 0811 9711 766

Wholesale, Reseller or Dropship
Untuk mendapatkan hak akses wholeseller, silahkan register dan beritahukan kepada kami nama anda, nama usaha (toko) anda dan alamat email yang terregister berserta link web anda atau account social media anda ke purchasing@tamura.id
Syarat dan ketentuan reseller dapat klik disini.

Supplier
Anda memiliki produk yang relevan dengan usaha kami, ajukan penawaran produk anda ke purchasing@tamura.id

Jam operasional  :

Senin s/d Jumat : 09.00 - 17.00 WIB.

Sabtu - Minggu : Tutup.

Follow Us on Social Media