08 October 2018
TIPS MERAWAT KOPLING MOBIL

Kopling ada salah satu bagian yang ada pada kendaraan yang berfungsi untuk mentramisikan daya dari daya satu komponen ke komponen lainnya di dalam sistem transmisi mobil manual. Sistem kopling pada mobil manual terletak diantara mesin dan transmisi. Jika sistem kopling ini rusak maka kita tidak akan bisa memindahkan percepatan di kendaraan.

 

Sebenarnya tidak banyak hal yang harus mendapatkan perhatian khusus jika kilometer mobil belum mencapai angka 90ribu sampai 100 ribu. Sebab mobil dengan kilometer dibawah 90ribu, koplingnya kemungkinan masih dalam kondisi yang baik.

 

Berikut ada beberapa tips untuk merawat sistem kopling pada mobil kita agar awet dan tahan lama.

  1. Tidak meletakkan kaki pada pedal kopling secara terus menerus

Meletakkan kaki pada pedal kopling secara terus menerus pada saat mobil bergerak akan membuat kuku di piringan kopling (matahari/clutch cover) menjadi cepat lemah, selain bearing kopling (release bearing)  yang dipaksa kerja kerasa akan cepat rusak.

 

  1. Tidak Menggantung Kopling

Menahan setengah kopling kebanyak dilakukan pengendara saat sedang berada ditanjakan. Sebaiknya pengendara menarik tuas rem tangan, daripada menahan setengah kopling. Sebabnya akan menyebabkan gesekan terus menerus antara clutch cover dan kampas kopling, dan membuat kampas kopling cepat aus.

 

  1. Tidak melepas kopling secara tiba-tiba

Ketika memindahkan percepatan pada kendaraan, jangan melepas kopling secara tiba-tiba atau kasar, karena akan menyebabkan kerusakan pada permukaan dan per di plat kopling. Disamping itu pedal kopling juga akan terasa bergetar, jika pedal kopling dilepaskan tiba-tiba.

 

  1. Periksa rutin indikator tabung minyak kopling

Cek rutin pada indicator tabung minyak rem, jika indicator menunjukan penurunan minyak kopling, artinya ada kemungkinan terjadi kebocoran di master kopling bawah (Clucth Operating Assy). Segera ganti kit kopling untuk menghindari terjadinya masalah di perjalanan.

 

  1. Periksa ketinggian pedal kopling

Pedal kopling yang tidak pas akan menyebabkan pengendara susah untuk mengoperasikan kendaraan karena pedal kopling akan terasa keras sekali ketika dipijak. Ketika melakukan pengecekan rutin di bengkel, jangan lupa minta pada mekanik untuk mengecek ketinggian pedal kopling apa sudah pas atau belum.

 

Jika pada saat berkendara dirasa ada gangguan pada koplingnya jangan panik, tepikan kendaraan anda, matikan mesin dan telpon bengkel langganan anda. Selalu utamakan keselamatan saat berkendara yah teman-teman.

 

Untuk artikel-artikel lainnya bisa disimak di https://www.tamura.id/news.php

 

Jika Anda butuh sparepart untuk mobil anda, jangan lupa cek di www.tamura.id ya, banyak diskon dan cashback yang menarik untuk anda semua. Butuh Sparepart Mobil? Tamura-in aja.

 

Semoga bermanfaat dan bantu share ke teman-teman dan saudara yah. Seperti biasa sampai jumpa di artikel-artikel berikutnya. Thank You.



OTHER ARTICLES
17 September 2018
Cara Berkendara Yang Baik Melewati Genangan Air
10 September 2018
Mobil Matic VS Mobil Manual
03 September 2018
Serba Serbi Ban Mobil
20 August 2018
AC Mobil Berdesis dan Penyebabnya
08 August 2018
4 Tools Yang Wajib Tersedia di Mobil
06 August 2018
3 Tanda Kerusakan Pada Rem Mobil
07 June 2018
3 Fitur Keselamatan Yang Harus Ada Pada Mobil Anda
Tips Merawat Mobil Pick Up Supaya Bisnis Jalan Terus!
Kini kami telah hadir di








Tamura - Automotive Spare Parts

Produk-produk dari Tamura dan VON diproduksi dengan memperhatikan setiap detail dan melewati berbagai tes uji coba agar memastikan kualitas produk kami yang terkirim pada anda adalah yang terbaik.

SUBSCRIBE FOR NEWSLETTER

Company Info
TAMURA INDONESIA 

 

Head Office

Jl. Satu Maret, Kompleks Ruko CBD Palem, Blok B1 No.30

Pegadungan, Kalideres

Jakarta Barat, 11830

DKI Jakarta

Telp : 021-54317077

Fax : 021-54317077

 

Brach Office

Taman Surya 5, Blok RR1 No.7

Pegadungan, Kalideres,

Jakarta Barat

 


Customer Service
Layanan cepat / Order by call : 0811 9711 766 (Jam kerja : 09.00 - 17.00)
Whatsapp : 0811 9711 766

Wholesale, Reseller or Dropship
Untuk mendapatkan hak akses wholeseller, silahkan register dan beritahukan kepada kami nama anda, nama usaha (toko) anda dan alamat email yang terregister berserta link web anda atau account social media anda ke purchasing@tamura.id
Syarat dan ketentuan reseller dapat klik disini.

Supplier
Anda memiliki produk yang relevan dengan usaha kami, ajukan penawaran produk anda ke purchasing@tamura.id

Jam operasional  :

Senin s/d Jumat : 09.00 - 17.00 WIB.

Sabtu - Minggu : Tutup.

Follow Us on Social Media